Selasa, 23 Oktober 2012

lapisan ozon

LAPISAN OZON

sekitar tahun 1970, para ilmuwan mulai melihat terjadinya sesuatu yang aneh di atmosfer bumi. mereka heran melihat suatu "lubang" muncul setiap musim semi pada lapisan gas yang mengelilingi bumi. lapisan gas ini disebut lapisan ozon.

para ilmuwan itu melihat bahwa lapisan ozon tampaknya menjadi semakin tipis. masalah itu paling gawat terdapat di atas kutub selatan. disitu, mereka melihat lapisan ozon setiap musim semi menjadi lebih tipis. kini, lapisan ozon mulai mulai menjadi lebih tipis di atas Eropa, Asia, dan Amerika utara. walaupun "lubang-lubang" ini lebih kecil, namun membuat cukup khawatir para ilmuwan.

lubang-lubang yang berbahaya

lapisan ozon terletak di stratosfer, antara 16 dan 50 km di atas permukaan bumi. lapisan ini melindungi kita terhadap sebagian sinar ultraungu dari matahari. inilah sinar yang membuat kulit orang berkulit putih menjadi lebih gelap bila terkena cahaya matahari. namun, terlalu banyak sinar ultraungu dapat berakibat buruk bagi kita.

Obat Semprot yang Berbahaya

tak seorang pun tahu sebab-sebab menipisnya lapisan ozon. yang jelas, zat-zat kimia tertentu menyebabkan ozon rusak dan hilang. zat kimia ini digunakan dalam semprotan aerosol dan lemari es, dan untuk membuat kotak plastik serta produk-produk lain. banyak semprotan kaleng aerosol mengandung zat kimia yang disebut chloro-fluoro-carbon (CFC). dari kaleng semprot disemburkan obat seperti obat pengilap atau obat pengawabau

Tidak ada komentar:

Posting Komentar